Raja Baru OOM Asian Tour

John Catlin kini menjadi raja baru di Order of Merit (OOM) Asian Tour. Ini terjadi setelah Catlin berhasil mengukir rekor impresif di Saudi Open presented by PIF. Mencetak skor total 260 (24-under), pegolf AS tersebut menjuarai turnamen berhadiah total US$1 juta dengan keunggulan 7 pukulan dari Wade Ormsby (AUS) yang berada di posisi kedua dengan 267 (17-under). Hebatnya lagi, Catlin yang memang berada dalam top performa selalu berada di puncak leaderboard sejak putaran pertama hingga menang di putaran akhir (wire-to-wire victory).

Keberhasilan Catlin di Riyadh Golf Club merupakan prestasi keduanya setelah mengukir kemenangan pertamanya di International Series Macau bulan lalu. Kemenangan back-to-back ini menjadikan Catlin sebagi pegolf pertama yang bisa menang 2 kali berturut-turut setelah Jazz Janewattananond meraih 2 gelar di Indonesian Masters dan Thailand Masters pada 2019.

“Saya lelah, tapi sangat, sangat senang,” kata Catlin yang hampir menjadi pemain pertama yang menyelesaikan 72 hole tanpa bogey seandainya tidak membuat bogey di hole 14 pada final round Sabtu.

“Saya belum pernah meraih kemenangan beruntun seperti itu. Sangat istimewa bisa menyelesaikan dua event beruntun. Ya, ini adalah minggu yang spesial dan saya merasa sangat beruntung bisa menjadi juara.”

Wade Ormsby, credit: Paul Lakatos/Asian Tour

Keberhasilan Catlin dalam meraih gelar keenamnya di Asian Tour tersebut memang tidak mungkin terelakkan. Keunggulan delapan pukulan sebelum putaran akhir dengan performa Catlin yang gemilang rasanya sulit bagi para pesaingnya untuk mengejar Catlin.

“Saya terus mengatakan pada diri saya sendiri untuk tetap berada di sini di masa sekarang. Anda tahu, otak selalu ingin memikirkan apa yang mungkin terjadi, atau apa yang bisa terjadi, dan Anda hanya terus memukul bola di depan Anda. Dan saya terus melakukan itu, terus mengatakan pada diri saya berulang kali, ‘Tetaplah di sini, tetaplah di sini, teruslah lakukan pukulan golf ini.’ Saya pun bisa melakukannya.”

Selain meraih cek senilai US$180 ribu, gelar Saudi Open presented by PIF itu langsung menempatkan Catlin di puncak Order of Merit (OOM) Asian Tour, menggusur David Puig (Asian Tour). Dua gelar juara di musim ini seakan mengingatkan penampilan apik Catlin di 2018 yang berhasil mengoleksi 3 gelar juara. Namun, ia hanya mampu finis di posisi keenam OOM pada akhir musim. Musim ini, Catlin telah melampaui pencapaiannya di 2018, untuk sementara.

“Hal ini pasti akan ada dalam pikiran saya. Ini akan menjadi sebuah prestasi yang bagus untuk ditambahkan dalam gelar ini. Ada banyak juara Order of Merit yang hebat, dan saya merasa terhormat bisa berada di antara mereka,” tambahnya.

David Puig, credit: Paul Lakatos/Asian Tour

Sebulan sebelumnya, tepatnya 14-17 Maret 2024, dalam debut International Series yang berlangsung di Macau Golf and Country Club, Macau, John Catlin menjadi bintang. Dalam turnamen berhadiah total US$2 juta tersebut, pegolf AS berusia 32 tahun ini menyingkirkan David Puig, mantan wonder kid asal Spanyol, partai sudden-death play-off. Namun, untuk bisa mencapai partai playoff, Catlin melewati beberapa bintang golf dunia, seperti Patrick Reed, Graeme McDowell, Ian Poulter, dan Sergio Garcia, serta pegolf-pegolf elite Asian Tour lainnya.

Kemenangan ini juga seperti menjadi ucapan selamat datang bagi Catlin yang kembali bermain di Asian Tour. Catlin telah berkompetisi di Eropa selama empat musim terakhir–di mana dia memenangi gelar beruntun pada 2020 dan sekali pada 2021 – tetapi setelah dua tahun tampil kurang bagus, dia memilih untuk bermain di Asian Tour Qualifying School tahun ini, dan dia berhasil lolos di posisi ke-19.

Share with

More News

Cetak Skor 65, Sebastian Munoz Mampu Atasi Tantangan Sentosa Golf Club

Tiger Woods bakal Tampil di 3 Major Tahun ini

Talor Gooch Siap Pertahankan Gelar

Niall Horan Bakal Jajal Lapangan Golf di Bogor?

Digital Edition

Screenshot 2024-04-05 131223
April - May 2024

Kunjungan Ke Dua Destinasi Major

Screenshot 2024-02-05 at 13.13.38
February - March 2024

Pemain Terbaik Indonesia Musim 2023

Cover
December 2023 - January 2024

Juara Sejati di Jagat Golf Indonesia

cover
October - November 2023

Petualangan Viking di Benua Merah