Putaran Ketiga Terhenti, Pegolf Thailand masih Bertahan di Posisi Atas

Putaran golf ketiga BNI Indonesian Masters presented by TNE kembali mengalami gangguan. Setelah 49 pegolf menyelesaikan sisa putaran kedua, batas cut ditetapkan pada 143 (1-di bawah-par). Dari 144 pegolf, sebanyak 69 pegolf teratas bisa melanjutkan ke putaran ketiga turnamen berhadiah US$1,5 juta. Putaran tersebut dimulai pukul 10.10 WIB.

Namun, pukul 15.10, pertandingan terpaksa dihentikan karena cuaca buruk dengan kilat. Sebagian besar pegolf berhasil menyelesaikan putaran ketiga dan hanya menyisakan 27 pegolf yang harus melanjutkan sisa hole putaran ketiga besok.

Pimpinan putaran kedua BNI Indonesian Masters presented by TNE, Sarit Suwannarut, dari Thailand makin kokoh di puncak klasemen. Pegolf berusia 24 tahun berhasil membukukan 7 birdie yang dikurangi 3 bogey. Sarit masih menyisakan 4 hole lagi untuk putaran ketiga.

Kosuke Hammamoto (Thailand), Photo: Paul Lakatos/Asian Tour.

Perubahan justru terjadi di posisi kedua hingga kelima. Kosuke Hamamoto (THA) kembali menyebarkan ancaman dengan skor total 13-di bawah par. Pemain berdarah Thailand-Jepang ini masih memiliki 3 hole untuk menambah perolehan total skornya.

Pegolf Irlandia Utara, Graeme McDowell, melonjak ke posisi ketiga. Menyisakan dua hole lagi, Graeme yang merupakan juara major US Open 2010 ini telah membukukan skor total 12-di bawah-par. Ia bersanding dengan Veer Ahlawat (IND). Chan Shih-chang (TPE) yang masih menyisakan 3 hole berada di posisi kelima dengan skor 11-di bawah par.

Posisi klasemen bisa berubah ketika putaran ketiga BNI Indonesian Masters presented by TNE telah diselesaikan.

Kevin C. Akbar

Bukukan 1-under, Kevin Pertahankan Posisi

Pegolf Indonesia Kevin C. Akbar menjadi satu-satunya tuan rumah yang lolos cut ketika batas cut ditetapkan 143 (1-di bawah-par) pada pukul 08.00 pagi tadi. Ini memang memberikan beban tersendiri bagi Kevin mengingat banyaknya dukungan penonton tuan rumah yang berharap Kevin bisa berbicara lebih banyak. Beruntung, Kevin masih biasmempertahankan momentum di putaran ketiga BNI Indonesian Masters presented by TNE.

Seperti putaran kedua sehari sebelumnya, Kevin harus mengalami sandungan di awal putaran ketiga BNI Indonesian Masters presented by TNE ini. Ia membukukan skor pertama dengan bogey. Setelah bertahan dengan skor 1-di atas-par hingga hole 7, Kevin lagi-lagi mencetak bogey lagi di hole 8. Ia menyelesaikan sembilan hole pertana (first nine) dengan 2-di atas-par, yang memotong total perolehannya menjadi 2-di bawah-par. Hole 15 menjadi titik kebangkitan Kevin. Birdie di hole tersebut, disusul tambahan dua birdie di dua hole akhir menambah perolehan skornya menjadi 211 (5-di bawah-par). Kevin sementara berada di T24 klasemen (leaderboard) BNI Indonesian Masters presented by TNE

“Hari ini sih ada kendala di beberapa tee off. Ada yang gagal. Hasilnya 2 over di first nine. Buat saya, 2-over sudah bagus sih karena ada beberapa yang scrambling juga. Lalu, di back nine, kedi saya (Aqil) bilang udah yang penting di fairway saja (taruh bolanya). Cuma putting-puttingnya nggak ada yang masuk, padahal ada beberapa opportunity. 4-5 meter. Akhirnya dapat birdie pertama di hole 15. Baru dapat momentum di situ. Hole 16 par, hole 17 birdie, dan hole 18, third shot-nya bagus banget sehingga bisa dapat birdie lagi,” kata Kevin.

Keberhasilan di putaran ketiga ini sedikitnya menambah kepercayaan diri Kevin. Ia bersiap untuk menyelesaikan putaran akhir besok. Kevin mengakui tidak ada persiapan khusus untuk menutup penampilannya di ajang turnamen golf berhadiah total US$1,5 juta ini.

“Persiapan sama sih dengan hari-hari sebelumnya. Enjoy dan santai saja sih. Game plan-nya juga sama kayak kemarin. Hanya pakai driver di 5 hole (14, 15, 16, 17, dan 18) itu saja. Drivernya sudah tahu jatahnya hanya di hole itu saja. Teknik saya masih ada masalah (dengan driver). Mudah-mudahan game plannya bisa sesuai rencana.”

Share with

More News

Upaya Menyamai Rekor Nancy Lopez

Golf Bisa Jadi Olahraga Pembelajaran

Mixed Team untuk 2028

Perjalanan Golf Putra Sawangan

Digital Edition

Screenshot 2024-04-05 131223
April - May 2024

Kunjungan Ke Dua Destinasi Major

Screenshot 2024-02-05 at 13.13.38
February - March 2024

Pemain Terbaik Indonesia Musim 2023

Cover
December 2023 - January 2024

Juara Sejati di Jagat Golf Indonesia

cover
October - November 2023

Petualangan Viking di Benua Merah